PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau biasa dikenal dengan BNI merupakan salah satu penyedia jasa perbankan terkemuka di Indonesia. BNI pertama kali didirikan pada tanggal 5 Juli 1946 sebagai bank pertama yang dimiliki oleh Pemerintah Republik Indonesia secara resmi. Debut pertama BNI sejak awal berdirinya dengan mengedarkan ORI (Oeang Republik Indonesia) yang merupakan alat pembayaran pertama yang resmi sejak tanggal 30 Oktober 1946. Hari tersebut sekarang diperingati sebagai Hari Keuangan Nasional, sedangkan hari berdirinya BNI tanggal 5 Juli diperingati sebagai Hari Bank Nasional.
Peran BNI sebagai bank sirkulasi atau bank sentral mulai dibatasi oleh Pemerintah seiring dengan penunjukan bank warisan Belanda De Javsche Bank sebagai Bank Sentral sejak tahun 1949. Selanjutnya BNI diberikan hak sebagai bank devisa selain berperan sebagai bank pembangunan dengan memiliki akses transaksi langsung ke luar negeri. Status BNI kemudian berubah menjadi bank komersial milik pemerintah dengan penambahan modal yang dilakukan pada tahun 1955. Hal ini menjadikan pelayanan BNI berjalan semakin baik seiring dengan hadir-nya dukungan bagi sektor usaha nasional.
Lowongan Kerja PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk November 2017
PROGRAM PEMAGANGAN BINA BNI : ASISTEN ADMINISTRASI KANTOR PUSAT)
Job Specification
- You’ll find yourself in a career adventure that will bring your work experience beyond your Imagination Apprenticeship Program (program magang /contract based) for fresh graduate to enhance their knowledge, ability, skill, networking, and also exposure to professional working environment.
Position Available : Back Office (Administration Staff)
Requirement
1. Pendidikan :
- Lulusan SMA/sederajat sd S1
- Nilai rata-rata rapor Semester 5 dan 6 min. 7 (untuk lulusan SMA/sederajat)
- IPK minimal 2,5 untuk lulusan Diploma 1 (D1) sd Sarjana (S1)
2. Pengalaman :
- Belum memiliki pengalaman kerja atau belum pernah mengikuti pelatihan kerja serupa baik pada bidang yang sesuai dengan posisi magang yang akan dituju maupun bidang lainnya
3. Usia :
- 18 sd ≤ 25 tahun terhitung pada saat seleksi penerimaan
4. Jenis Kelamin :
- Pria / Wanita
5. Lainnya :
- a. Sehat & tidak buta warna, kecuali bidang pekerjaan Asisten Administrasi
- b. Tidak terlibat narkoba atau pelanggaran hukum dibuktikan dengan SKCK
- c. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama masa pemagangan
- d. Telah mendapat persetujuan orang tua untuk mengikuti program magang BINA BNI
- e. Tinggi badan
- Wanita : min 155 cm
- Pria : min 165 cm
Batas akhir Apply Lamaran 25 November 2017
Posting Komentar untuk "Lowongan Kerja PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk November 2017"