Pos Indonesia merupakan sebuah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia yang bergerak dalam bidang layanan pos. dan pada saat ini bentuk badan usaha Pos Indonesia merupakan Perseroan Terbatas dan sering disebut dengan PT. Pos Indonesia. Bentuk usaha Pos Indonesia ini berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 1995. Peraturan Pemerintah tersebut berisi tentang pengalihan bentuk awal Pos Indonesia yang berupa perusahaan umum (perum) menjadi sebuah perusahaan persero.
Perusahaan ini berdiri tahun 1746, adapun saham Pos Indonesia sepenuhnya dimiliki oleh Pemerintah Indonesia. Saat ini Pos Indonesia tidak hanya melayani jasa pos dan kurir, tetapi juga jasa keuangan, ritel, dan properti, yang didukung oleh titik jaringan sebanyak lebih dari 4.000 kantor pos dan 28.000 Agen Pos yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Dalam melaksanakan pelayanan pos di Indonesia, Pos Indonesia terbagi wilayah negara Indonesia sebelas daerah atau divisi regional dalam pengoperasiannya. Pembagian divisi-divisi tersebut mencakup semua provinsi yang ada di Indonesia, yang terbagi menjadi 219 Kantor Pos Pemeriksa (KPRK) tipe A-E. Setiap divisi meliputi satu atau beberapa provinsi yang menjadi bagian dari divisi tersebut.
Saat ini Kantor pos membuka kemitraan bagi kalian yang berminat, berikut informasi selengkapnya :
Tenaga Pengantar
- Pria
- Warga negara indonesia
- Lulusan SMA/SMK sederajat
- Usia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun
- Memiliki sepeda motor
- Memiliki SIM C yang masih aktif
- Mampu bekerja dibawah tekanan
- Berorientasi pada target
- Memiliki ponsel cerdas Android versi minimum 5,0 atau lebih tinggi
- Jujur dan pekerja keras
- Penempatan Area Kantor Pos Kab. Bone
Jika anda memenuhi kualifikasi lowongan ini, segera daftarkan diri melalui "Alamat" dibawah ini.
Berkas yang perlu disiapkan diantaranya:
- Surat lamaran dan CV
- Foto copy ijazah SMA
- Fotokopi transkrip
- Foto copy KTP
- Foto copy KK
- Foto copi SIM
- Foto copy NPWP
- Pas foto 4x6 cm 1 lembar
- Surat keterangan sehat dari dokter atau puskesmas setempat
Jika anda bemrinat, silakan kirimkan lamaran anda ke
PT Pos Indonesia (Persero)Kepala Kantor Pos Watampone 92700AlamatJln MH Thamrin No 07 Manurunge, Tanete Riattang, Bone, Sulawesi SelatanSulawesi 92712
Lamaran paling lambat 20 Agustus 2019 (cap pos).
Posting Komentar untuk "Loker SMA/SMK PT Pos Indonesia (Persero) Tahun 2019"