PDAM atau Perusahaan Daerah Air Minum merupakan salah satu unit usaha milik daerah, yang yang bergerak dalam distribusi air bersih bagi masyarakat umum. PDAM terdapat di setiap provinsi, kabupaten, dan kotamadya di seluruh Indonesia. PDAM merupakan perusahaan daerah sebagai sarana penyedia air bersih yang diawasi dan dimonitor oleh aparataparat eksekutif maupun legislatif daerah.
Perusahaan air minum yang dikelola negara secara modern sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda pada tahun 1920an dengan nama Waterleiding sedangkan pada pendudukan Jepang perusahaan air minum dinamai Suido Syo.
Posisi :
- Network Administrator
- Programmer / Mobile Developer
- SCADA & GIS Administrator
- Pemetaan Jaringan
- Simulasi Jaringan
- Pengawasan Internal Bid. Teknik
- Pemeliharaan & perbaikan jaringan
- Pemetaan karir; Analisa Beban Kerja
- Penyelesaian masalah aset tanah
- Customer Service
- Akuntansi
- Aktuaris; Statistika
- Sampler air & Analisa Kimia air
- Kasir
- Pemeliharaan & perbaikan jaringan
- Administrasi Kepegawaian
- Customer Service
- Mechanical Electrical
- Monitoring & Perawatan Komputer Jaringan
- Survey dan desain
- Pemutusan Sambungan Rumah
- Pemutusan Sambungan Rumah
- Administrasi
- Penindakan kehilangan air & pengecekan pelanggan pasif
- Pemasangan meter air
- Administrasi & Operasional
Persyaratan Umum
- Warga Negara Indonesia.
- Pada akhir masa pendaftaran (14 Oktober 2019) berusia minimal 18 tahun dan maksimal 30 tahun.
- Tidak dalam ikatan dinas dengan instansi lain dibuktikan dengan Surat Pernyataan di atas materai.
- Bersedia menjalani masa ikatan dinas di PDAM Giri Menang selama 18 bulan berturut-turut terhitung sejak diangkat sebagai Calon Pegawai atau selesai melaksanakan masa percobaan selama 6 bulan.
- Diutamakan belum menikah dan bersedia tidak menikah selama masa ikatan dinas.
- Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap yang dinyatakan oleh Surat Keterangan dari Kepolisian.
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat yang dibuktikan dengan Surat Pernyataan di atas materai.
- Berbadan sehat jasmani dan rohani dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat dari Dokter.
- mampu mengoperasikan komputer minimal Word Prosesor, Spread Sheet, Internet dan Email dibuktikan dengan Surat Pernyataan di atas materai.
- Pengalaman kerja dan/atau keahlian pada bidang yang relevan dapat menjadi nilai tambah bagi pelamar.
Persyaratan Khusus
- Lulusan Strata 1/Diploma 4 dan Lulusan Diploma 3 Perguruan Tinggi dengan Akreditasi Program Studi minimal B serta IPK minimal 3,00 dalam skala 4.
- Lulusan MA/SMA/SMK sederajat diutamakan memiliki ijazah 3 (tiga) tahun terakhir dengan nilai ijazah rata-rata minimal 7,00 dalam skala 10.
- Lulusan Strata 1/Diploma 4 menguasai bahasa Inggris yang dibuktikan dengan skor TOEFL minimal 450 atau IELTS minimal 4.
- Lulusan Diploma 3 menguasai bahasa Inggris yang dibuktikan dengan skor TOEFL minimal 400 atau IELTS minimal 3,5.
- Lulusan SMK jurusan Teknik Komputer Jaringan dan STM jurusan Bangunan Sipil / Air diutamakan memiliki pengalaman kerja di bidangnya (dibuktikan dengan Sertifikat / Surat Keterangan) dan/atau memiliki Sertifikat Kompetensi Keahlian.
- Lulusan MA/SMA sederajat diutamakan penghafal/hafidz Al-Quran (untuk formasi laki-laki 9 orang sebagai petugas lapangan dan perempuan 1 orang sebagai petugas administrasi) yang memiliki hafalan minimal 10 juz (dibuktikan dengan sertifikat/syahadah/ijazah/surat keterangan/surat pernyataan diatas materai 6000 dan lulus dalam tes keabsahan hafalan oleh Tim Independen yang ditunjuk oleh Panitia Seleksi).
- Lulusan MA/SMA sederajat diutamakan memiliki sertifikat/piagam penghargaan prestasi di bidang olahraga bulutangkis (untuk formasi 1 orang laki-laki sebagai petugas lapangan dan 1 orang perempuan sebagai petugas administrasi) dan tenis meja (untuk formasi 1 orang laki-laki sebagai petugas lapangan) minimal pada tingkat provinsi.
- Diutamakan yang telah memiliki pengalaman kerja yang relevan dengan bidang pekerjaan yang dibutuhkan oleh PDAM Giri Menang.
Kelengkapan Dokumen
1. Dokumen yang harus dilengkapi pada tahap verifikasi, setelah dinyatakan lulus tahap seleksi administrasi yaitu :
- Surat Lamaran ditujukan kepada Direktur Utama PDAM Giri Menang
- Formulir biodata pelamar (dicetak melalui website).
- Daftar riwayat hidup.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Sertifikat TOEFL/IELTS bagi yang dipersyaratkan.
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang telah dilegalisir pejabat yang berwenang
- Ijazah atau Surat Tanda Tamat Belajar dan transkrip nilai dari Lembaga Pendidikan yang terakreditasi dan telah dilegalisir pejabat yang berwenang.
- Surat keterangan Kesehatan dari dokter.
- Surat Pernyataan bersedia ditempatkan dimana saja, sepanjang kariernya sesuai dengan formasi yang dibutuhkan oleh PDAM Giri Menang, ditandatangani di atas materai 6.000
- Surat Pernyataan sedang tidak dalam ikatan dinas dengan instansi lain ditandangani di atas materai 6.000
- Surat Pernyataan tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak hormat ditandatangani di atas materai 6.000
- Surat Pernyataan mampu mengoperasikan komputer ditandangani di atas materai 6.000
- Surat Izin Mengemudi (diutamakan SIM A atau B) bagi jurusan MA/SMA/SMK sederajat
- Sertifikat/Surat Keterangan dan/atau memiliki Sertifikat Kompetensi Keahlian bagi Lulusan SMK jurusan Teknik Komputer Jaringan dan STM jurusan Bangunan Sipil / Air.
- Sertifikat/syahadah/ijazah/surat keterangan/surat pernyataan diatas materai 6000 bagi lulusan MA/SMA Sederajat penghafal Al-Quran/Hafidz
- Sertifikat/piagam penghargaan prestasi di bidang olahraga minimal pada tingkat provinsi bagi lulusan MA/SMA Sederajat yang berprestasi di bidang olahraga bulutangkis dan tenis meja
- Salinan sah Keputusan atau keterangan dari instansi tempat bekerja Pelamar sebelumnya tentang pengalaman bekerja dan status pemberhentian sebagai Pegawai bagi pelamar yang telah mempunyai pengalaman kerja
2. Kelengkapan dokumen (asli dan copy-nya sebanyak 1 rangkap) dimasukkan kedalam map dengan ketentuan map sebagai berikut:
- Menggunakan map plastik dengan penutup.
- Diberi tempelan identitas pelamar (dicetak melalui website).
- Pelamar untuk jenjang pendidikan S1/D4 menggunakan map warna kuning; pelamar untuk jenjang pendidikan D3 menggunakan map warna merah; pelamar untuk jenjang pendidikan MA/SMA sederajat menggunakan map warna biru, sedangkan pelamar untuk jenjang pendidikan SMK/STM menggunakan map warna hijau.
3. Panitia tidak menerima susulan kelengkapan dokumen administrasi diluar jadwal/batas waktu yang telah ditentukan.
Informasi pendaftaran dapat anda lihat melalui laman ini : https://karir.pdamgirimenang.com/
Rekrutmen tidak dikenakan biaya apapun
Posting Komentar untuk "Lowongan Kerja SMA SMK D3 S1 PDAM Giri Menang Oktober 2019"