PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. atau biasa dikenal dengan BTN adalah sebuah perseroan terbatas yang bergerak di bidang penyedia jasa perbankan. Bank ini merupakan sebuah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang pertama kali didirikan pada tahun 1987. Saat itu bank ini masih bernama Postspaar Bank yang terletak di Batavia.
Selanjutnya Jepang membekukan kegiatan bank tersebut dan mengganti nama menjadi Chokin Kyoku. Pemerintah Indonesia mengambil alih dan mengubah namanya kembali menjadi Bank Tabungan Pos sesuai dengan Undang-Undang Darurat Nomor 9 Tahun 1950. Beberapa tahun berselang tepatnya pada tahun 1963, bank ini kembali berganti nama menjadi Bank Tabungan Negara atau biasa dikenal dengan BTN.
WALK IN INTERVIEW
BTN PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Membuka Kesempatan Bagi Anda untuk Mengisi Posisi Jabatan Sebagai Berikut Tunas BTN Teller Service Staff (TS) dengan kualifikasi:
Teller Service Staff (TS)
- Teller Service Staff (TS) merupakan posisi rekrutmen dengan status magang yang berperan sebagai garis terdepan dalam pelayanan transaksi keuangan perbankan dengan mengutamakan service excellence
Kualifikasi :
- Warga Negara Indonesia
- Laki-laki dan perempuan
- Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama 2 tahun
- Usia maksimal 24 tahun (belum berulang tahun ke-25 pada tahun rekrutmen berjalan)
- Pendidikan minimal SLTA/setingkat dengan nilai rata-rata ijazah minimal 7
- Tinggi badan minimal 160 cm (laki-laki) dan 155 cm (perempuan)
- Diutamakan berpenampilan menarik dan berat badan proporsional
- Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai Bank BTN ( ayah/ ibu / anak/ adik / kakak)
- Bersedia menjalani ikatan dinas selama 3 tahun
Wilayah Penerimaan
Bank BTN KC Kupang Jl. Jend. Sudirman No. 87 Kupang
08-09 November 2016 Pukul 08.00 WITA 15.00 WITA
Tata Cara Melamar
- Peserta Mengantarkan Langsung Lamaran ke Bank BTN KC Kupang dengan Kelengkapan Lamaran Sebagai Berikut
- a Foto Seluruh Badan Ukuran Post Card
- b Form Jati Diri (dapat di download pada website www.btn.co.id)
- c Copy Ijazah Terakhir
- d Copy Transkrip Daftar Nilai
*bekas disusun rapi dan berurutan (a-d)
Kualifikasi Umum
- Warga Negara Indonesia
- Belum Menikah
- Pendidikan Minimal SLTA
- Belum berulang Tahun ke-24
- Berpenampilan Menarik
- Tidak memiliki hubungan keluarga Ayah/ Ibu/ Suami/ Istri/ Kakak/ Adik/Anak dengan Pegawai BTN
Posting Komentar untuk "Lowongan Kerja BUMN WALK IN INTERVIEW PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk November 2016"